Palembang, 15 Mei 2019 – Tenaga bidan yang berkualitas dihasilkan oleh institusi pendidikan kebidanan yang dikelola dengan memperhatikan perkembangan ilmu pengetahuan teknologi dan regulasi. Sehubungan dengan tuntutan pelayanan dan arah pelayanan kesehatan maka jalur pendidikan yang sesuai adalah melalui pendidikan vokasional. Oleh karena itu sebagai salah satu faktor penentu untuk mencapai target kompetensi yang maksimal pada pembelajaran klinik adalah sumber daya manusia dalam hal ini adalah pembimbing.

Untuk mendapatkan pembelajaran yang efektif mahasiswa memerlukan kesempatan untuk memperoleh penilaian dan umpan balik serta evaluasi dari kegiatan praktik klinik ketika mereka mengintegrasikan dan mengimplementasikan pengetahuan, keterampilan dan prilaku baru. Untuk mencapai tujuan pembelajaran dan dapat menerapkan keterampilan baru serta lingkungan praktik yang kondusif maka dosen sebagai seorang pembimbing klinik maupun pembimbing dari lahan praktik mampu mengevaluasi, menyamakan persepsi laporan asuhan dan pencapaian target kompetensi mahasiswa yang praktik

Leave a Comment

five × 5 =